skin kampung indian: Tan Djoen Liong Letnan Pecinan di Bandung

Tan Djoen Liong Letnan Pecinan di Bandung


          

photo bandung tempo dulu
PHOTO KELUARGA TIONGHOA DI JAWA TEMPO DOELOE 


Koloni permukiman orang asing di kota-kota besar disebut sebagai " Fondachi" atau " Wijk" dalam Bahasa Belanda.Setiap wijk dipimpin oleh Wijkmeester,yang terkenal dalam cerita Lenong Betawi sebagai tuan Beek (maksudnya Wijk).

Tercatat Wijkmeester Cina(ketua pecinan) untuk daerah 'Suniaraja' pada tahun 1914 adalah 'Thung Pek Koey' dan untuk daerah 'Citepus' pimpinannya adalah 'Tan Yim Coy'.
Diatas Wijkmeester ada pimpinannya,yaitu seorang Luittenant der Chineeschen.

Untuk Kota Bandung Luitennant Cinanya adalah 'Tan Djoen Liong'(Baca:H.Buning,"Maleische almanak 1914).
Sampai kini disekitar Chinees Wijk(Pecinan) Citepus masih bisa ditemui nama-nama jalan dan gang seperti :
'Gang guan An dan Jap Lun'yang menunjukan hubungan dengan nama tuan-tuan Cina ditempat itu.*** UTUK ***   


 (Sumber:wajah Bandoeng Tempo Doeloe.Haryoto Kunto)   


DIJUAL BUKU-BUKU LAWAS ... !!!